Hmmm berikut ini adalah tiga orang newbie, teman-teman yang baru aja masuk ke dunia weblog. Kebetulan aku mengenal mereka di darat, sebelum akhirnya tahu mereka punya blog. Tiga pendatang baru kita adalah Wage Indrya Nugraha, Poppy Patricia dan Harwening W. Kalpiko.
Wagenugraha atau Wage Indrya Nugraha
url: wagenugraha.wordpress.com
nama resmi kenegaraan: Fractal
Foto Wagenugraha
Kang Wagenugraha atau Wage Indrya Nugraha, makhluk yang satu ini lagi tergila-gila ama blog. Salah satu posting lulusan kimia ITB ini sarat dengan tips-tips ngeblog, yang kita gak tau beliau sendiri mengikuti saran tersebut atau tidak hehehe! Tapi paling tidak peggemar anime Avatar ini telah berbaik hati berbagi tips ngeblog dengan kita.
Foto Wage Indrya Nugraha Sang Ahli Kimia
Isi blog wagenugraha seputar gadget, komputer, urusan kerja dan juga permasalahan sehari-hari. Beberapa postingnya berisi tentang kehandalan HP jadul kebanggaannya, Siemens Me45!. Handphone handal tahan banting yang dahulu kala pernah aku miliki, hiks!. Untuk Kang Wage-san selamat ngeblogholic aja yah!
Poppy Patricia
url: 9o99y.wordpress.com
nama resmi kenegaraan: Poppy Patricia Sketches
Foto Poppy Patricia
Teh Poppy Patricia ngeblog pake bilingual Inggris dan Indonesia. Jadi bisa dung masuk blogger of the week-nya Mas Fatih Syuhud! Postingnya siy baru dua. Satu posting tentang pengalaman pribadi yang diberi label Li’l Cry in The Dark. Satu lagi tentang Kacar vs Cakar , yaitu cerita tentang bahasa unik yang dipakai anak kecil tetangganya.
Posting terakhir ini sudah mulai menjurus ke Citizen Journalistic, cerita tentang keseharian di tempat tinggal seorang blogger. Mungkin untuk berlabel Citizen Journalistic topiknya perlu diperberat, yah misalnya cerita tentang harga sepuluh kilo telor atau harga satu pot besar gelombang cinta di Cimahi hihihi! Foto-foto lokasi menarik di Cimahi plus sedikit comment juga menarik loh! Untuk teh Poppy selamat datang di dunia blog, rajin-rajin posting-lah, kalo lagi gak ada ide, posting aja foto-foto menarik (gw jgn sok ngasy nasehat ah!). Pokoknya keep blogging aja de!
Harwening Kalpiko
url: guegoblog.wordpress.com
nama resmi kenegaraan: Mari Belajar
Foto Piko
Mas Kalpiko ini alamat blognya kok pake goblog-goblog segala? Mungkin maksudnya Go Blog kali yah?. Piko adalah seorang nasionalis, terbukti dari postingnya menyambut kebangkitan nasional yang sarat dengan pesan nasionalisme. Posting yang sangat menarik dari wong jowo ini adalah tentang Barack Hussein Obama yang dibilang mirip dengan Gepeng dan Thukul!. Dah gitu postingnya dilengkapi foto ketiga orang itu dijejerin hehehe! Potongan rambut mereka aja yang mirip Obama kali yah? Pokoknya top dah Mas Piko!
Yang ini siapa yach?
Woow ini Si Undil , blogger oldbie, orang lama yang pengen ikutan nampang disini. Lihat tuh dia pengen tampil setelah ngeliat orang-orang yang ditampilin diatasnya hehehe!
0 comments:
¿Te animas a decir algo?